Jumat, Juli 18, 2025
BerandaBantenLebakWarga Lebak Diimbau untuk Waspada Cuaca Buruk di Malam Hari

Warga Lebak Diimbau untuk Waspada Cuaca Buruk di Malam Hari

Lebak – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebak mengingatkan warga untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap cuaca buruk yang ditandai hujan lebat disertai angin kencang dan petir.

“Peluang cuaca buruk itu terjadi pada malam hari dan berpotensi menimbulkan bencana alam,” kata Kepala Pelaksana BPBD Lebak Febby Rizky Pratama, Rabu (16/7/2025).

Ia menjelaskan bahwa peringatan dini kepada masyarakat itu dilakukan guna mengurangi risiko kebencanaan. Hal itu dikarenakan wilayah tersebut merupakan langganan terjadinya bencana alam.

Diketahui selama ini sebagian besar wilayah kabupaten lebak merupakan daerah bencana banjir, longsor, angin kencang dan tinggi gelombang. Sebab, topografi alamnya pegunungan, perbukitan, daerah aliran sungai, kawasan hutan dan pesisir pantai.

Dengan Kondisi demikian, jika diterjang cuaca buruk secara terus-menerus maka dipastikan dapat menimbulkan bencana alam.

“Kami minta warga bila curah hujan lebat disertai petir dan angin kencang berlangsung lebih dari tiga jam, sebaiknya mengungsi ke tempat yang lebih aman,” katanya

Menurut dia, pihaknya berdasarkan laporan BMKG bahwa potensi cuaca buruk berpotensi melanda wilayah Lebak bagian timur, seperti Kecamatan Cipanas, Sajira, Muncang, Leuwidamar dan Cimarga.

Dengan demikian, BPBD Lebak siaga menghadapi cuaca buruk tersebut dengan menyiapkan peralatan evakuasi dan logistik untuk penanganan bencana alam.

“Kami bergerak cepat melakukan pertolongan bila terjadi bencana alam agar tidak menimbulkan korban jiwa,” jelasnya.

Sementara itu, sejumlah warga Cimarga Kabupaten Lebak mengatakan bahwa mereka sudah beberapa hari terakhir meningkatkan kewaspadaan bencana longsor akibat cuaca buruk tersebut.

Hal itu dikarenakan hampir setiap sore hingga malam terdampak hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai angin kencang dan petir.

“Kami bersama warga lainnya setiap malam melakukan ronda malam jika berlangsung cuaca buruk guna mengantisipasi bencana longsoran,” kata Armadi (55) warga Sudamanik , Cimarga Kabupaten Lebak.

Berita Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_img

Berita Terbaru